Tracking kurir JX Express - Saat ini pola kita dalam berbelanja telah berubah sejak adanya smartphone.Berbelanja tidak lagi harus mendatangi toko fisik,anda bisa melakukan pembelian secara online.Anda tinggal pilih barangnya dan tunggu dirumah
Opsi pembayarannya pun beragam,bahkan bisa dilakukan ketika barang tiba atau dikenal dengan COD (Cash on Delivery).Pilihan tersebut membantu meningkatkan kepercayaan pembeli kepada toko online.
Selain dari sisi kemudahan,mungkin yang menjadi alasan lain orang berbelanja online adalah harga yang ditawarkan kebanyakan lebih murah di bandingkan dengan toko fisik,termasuk juga promo promo menarik seperti gratis ongkos kirim
Ditengah perkembangan tersebut ,maka jasa kurir pun semakin mengikutinya.Sebut saja contohnya JX Express.Jasa kurir in belum begitu dikenal oleh masyarakat,karena saat ini masih terbatas dan marketplace yang bekerja sama hanya JD.ID
Nah bila anda berbelanja melalui JD.ID dan ingin melakukan tracking kirim anda mengguinakan kurir JX Express,berikut tata caranya
- Login ke Akun JD ID anda
- Masuk ke menu Pesanan saya
- Buka Nomer Pesanan yang terlihat ,seperti 207888xxx,Nomer ini bisa berbeda beda tiap pesanan
- Lama Proses packing (Setalah pembayaran)sebelum dikirim berbeda beda,tergamtung barang yang anda pesan - Elektronik besar,seperti Kulkas, TV, AC, Dispenser butuh waktu 2 - 3 hari untuk pengemasan. - Untuk barang Presale, umumnya butuh waktu 3-5 hari kerja untuk pengadaan. - Untuk barang import (cross-border) akan dikirimkan dalam 30 hari kerja. - Untuk Lainnya, pengadaan barang sesuai keterangan di halaman produk
- Bila detail status pesanan anda menjadi " Dalam Pengiriman ".Anda sudah bisa melakukan pelacakan pengiriman
- Buka tautan halaman JX
- Masukkan masukkan Nomer Pesananan pada kolom order
- Klik " search ".Jika halaman tidak dimunculkan silahkan coba lagi nanti.Kemungkinan keterlambatan dalam proses input dan pengiriman
- Halaman tracking akan ditampilkan,seperti dibawah ini
- Jakarta 1 ~ 3 Hari
- Bodetabek, Jawa Barat 1~ 4 Hari
- Jawa (Lainnya)3 ~ 7 Hari
- Bali, NTT, NTB, Kalimantan 5 ~ 10 Hari
- Sumatera, Sulawesi 7 ~ 14 Hari
- Maluku, Papua 10 ~ 20 Hari